Example 200x600
Example 200x600
Example 1020x250
Uncategorized

Pengumuman Pemenang Lomba Video Podcast (Moderasi Beragama ala Gen-Z) Tahun 2024

176
×

Pengumuman Pemenang Lomba Video Podcast (Moderasi Beragama ala Gen-Z) Tahun 2024

Share this article
Gold And Brown Modern Minimalist Giveaway Announcement Instagram Post - 1
Penilaian Anda Untuk Postingan Ini?
+1
1
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Kendari, 03 Juli 2024 – Rumah Moderasi Beragama (RMB) IAIN Kendari yang menyelenggarakan Lomba Video Podcast dengan tema “Moderasi Beragama ala Gen-Z” sejak bulan lalu, kini mengumumkan pemenang lomba tersebut. Pengumuman ini menjadi puncak dari rangkaian kegiatan yang telah berlangsung selama sebulan terakhir.

Lomba ini digelar sebagai upaya inovatif untuk mempromosikan konsep moderasi beragama di kalangan generasi muda, khususnya mahasiswa dan pelajar di Sulawesi Tenggara. Dr. Abdul Muiz Amir, Lc., M.Th.I., selaku Ketua RMB IAIN Kendari, menjelaskan bahwa pemilihan format lomba video podcast didasari oleh popularitasnya di kalangan Gen-Z dan efektivitasnya dalam menyampaikan pesan.

“Kami ingin mengajak anak muda tidak hanya memahami, tapi juga menjadi duta/sahabat moderasi beragama. Video podcast menjadi medium yang tepat karena menggabungkan unsur visual dan audio yang menarik bagi generasi digital,” ujar Dr. Abdul Muiz.

Melalui lomba ini, peserta ditantang untuk mengeksplorasi dan menyajikan tema moderasi beragama dengan cara yang kreatif, informatif, dan mudah dipahami. Harapannya, video podcast yang dihasilkan dapat menjadi sarana edukasi yang efektif bagi sesama kaum muda.

Manfaat lomba ini tidak hanya dirasakan oleh peserta. Karya-karya yang dihasilkan diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi dan pembelajaran bagi masyarakat luas, terutama generasi muda, tentang pentingnya sikap moderat dalam beragama di tengah keberagaman Indonesia.

“Moderasi beragama bukan berarti mengurangi keyakinan, tapi justru memperkuat pemahaman kita tentang esensi agama yang mengajarkan perdamaian dan toleransi dalam keberagaman,” tambah Dr. Abdul Muiz.

Setelah melalui proses penilaian yang ketat oleh dewan juri, panitia akhirnya mengumumkan pemenang. Video podcast Terbaik diraih oleh Afifatul Hamidah (Host) dan Resky Prastika Cahyani (Pemateri). Keduanya merupakan mahasiswa Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir di IAIN Kendari. Sementara Runner Up diraih oleh Nafi Bil Nadzari (Host) dan Siti Fatimah (Pemateri). Keduanya juga merupakan mahasiswa di IAIN Kendari.

Kedua pemenang akan mendapatkan hadiah berupa dana pembinaan skill, sekaligus didaulat selaku broadcaster di berbagai kegiatan podcast RMB IAIN Kendari. Diharapkan, lomba ini dapat memicu lahirnya lebih banyak konten kreatif tentang moderasi beragama dari kalangan generasi muda di Sulawesi Tenggara dan sekitarnya, serta mendorong diskusi positif tentang keberagaman di kalangan Gen-Z.”

173 Views
Penilaian Anda Untuk Postingan Ini?
+1
1
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

About The Author

Example 1100x350